Asy Syaikh Muhammad bin Shalih al Utsaimin rahimahullah berkata :
Pada kesempatan ini saya ingin menunjukkan sebuah fenomena yang disebutkan kepada kita, yakni: Sesungguhnya banyak para ahli kebidanan laki-laki ataupun perempuan di rumah sakit- rumah sakit sangat bersemangat menjadikan kelahiran dengan operasi yang dinamakan dengan operasi cesar. Dan saya kawatir ini adalah sebuah makar tipu daya terhadap kaum muslimin. Karena semakin sering menjalani persalinan dengan cara ini, akan melemah kulit perut seorang wanita dan kehamilan akan membahayakan bagi wanita ini, sehingga ia tidak mampu (hamil lagi).
Sebagian ahli rumah sakit khusus menyampaikan kepada saya, bahwasanya banyak kaum wanita yang dibawa ke rumah sakit- rumah sakit, lalu penanggung jawabnya menetapkan bahwasanya ia mesti dicesar. Lalu ia pergi ke rumah sakit khusus ini, ternyata ia bisa melahirkan normal. Lalu ia menyebutkan lebih dari delapan puluh kasus dari kasus-kasus seperti ini (terjadi) dalam sebulan.
Dan ini, yakni sesungguhnya masalahnya ini cukup serius, wajib untuk diwaspadai. Dan hendaknya perlu diketahui, sesungguhnya melahirkan itu mesti ada rasa sakitnya, mesti ada rasa lelah (Allah berfirman) :
Ibunya mengandungnya dengan susah payah dan melahirkannya dengan susah payah. (QS Al-Ahqaf 15).
Bukan sekedar seorang wanita merasakan nyeri lalu ia pergi (dioperasi caesar) dan mengeluarkan anak dalam keadaan tidak merasakan apa-apa. Maka melahirkan normal itu lebih baik daripada operasi cesar. Selesai dengan sedikit perubahan.
Sumber :http://forumsalafy.net/hati-hati-dari-operasi-cesar/